PANDEGLANG, AKTUALBANTEN.ID- Dalam rangka pembinaan ke anggota, Ketua DPD Kesti TTKKDH Kabupaten Surya Wijaya. S.Sos menghadiri acara buka bersama sekaligus Pemberian uang pembinaan untuk atlet Kesti TTKKDH, di Padepokan Madali Putra di Kp. Soge Kecamatan Panimbang – Pandeglang, Rabu 19 April 2023.

Acara ini di Hadiri Ketua DPD Kesti TTKKDH Pandeglang, Wakil Ketua DPD 3 Ahmad Saeroji dan 5 Suhaeri, Wakil Sekretaris 2 Indra Kurniawan dan Kasepuhan Abah Maman berserta para atlet dan Anggota DPC Kesti TTKKDH Kecamatan Panimbang.

“Saya apresiasi atas pencapaian prestasi yang telah di toreh oleh anak didik padepokan Madali putra, ajang pencak silat kabupaten, Provinsi maupun nasional sudah pernah merasakan dan menjadi Juara di event bergengsi tersebut” Kata Surya kepada wartawan di sela – sela acara.

Lebih lanjut Surya, Prestasi tersebut Kesti TTKKDH memberikan uang pembinaan sebuah bentuk penghargaan perjuangan para atlet yang telah berlaga di Kapolri Cup1 2023 di Gor Popki Cibubur Jakarta Timur pada bulan Ferbuari 2023.

Ditempat yang sama Wakil Ketua 3 DPD Kesti TTKKDH, Ahmad Saeroji yang membawahi Badan Pelatihan Daerah (Balad) Pandeglang mengatakan, Raihan hasil medali emas ini tak lepas dari peran serta pelatih,para guru dan kasepuhah sehingga para atlet mampu bersaing di tinggkat nasional dan menjadi juara.

“Dan saya ucapkan terima kasih kepada Ketua Umun dan Ketua DPD Kesti Kesti TTKKDH kabupaten pandeglang yang telah memberikan perhatian baik moril maupun materil kepada para atlet, uang pembinaan ini semoga bermanfaat bagi para atlet dan menjadi motivasi bagi pesilat Kesti TTKKDH Pandeglang lain” Pungkasnya.

Masih Kata Saeroji Atlet Peraih Medali emas sebanyak 3 orang dan Perak 1 Orang Yakni Emas, Aril, Surji dan Amelia dan 1 Perak Amud (Dra)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *